Translate this blog

Selasa, 01 Januari 2013

Mengatasi Galau Karena Seseorang

Hai gan.... :)
di era saat ini banyak noh yang nyebut-nyebut kata "GALAU" .
sebenernya "GALAU" itu apa sih?
waktu pembelajaran BK yang aku ikuti di sekolah . . . pernah membahas tentang "GALAU".
kata pembimbing saya sih...kata GALAU itu sebenarnya sudah ada sejak dulu,terus dipopulerkan lagi di era saat ini. Nah...apa sih makna dari kata GALAU? GALAU itu seperti "resah,gelisah,bingung memikirkan sesuatu". saat ditanya satu per satu, banyak juga pendapat yang berbeda, seperti : "GALAU itu?" (1) Bingung memilih antara 2 pilihan  (2) Dimarahin orang tua (3) Saat dapat nilai yang kurang baik (4) Merindukan seseorang. ada juga yang berpendapat "waktu dirumah lagi ga ada kerjaan bingung mau ngapain." hehehe....macam-macam yah pendapatnya? Oskeh,Langsung aja kita menuju pokok permasalahan.

Galau disini kita bahas karena seseorang. contohnya patah hati yang lagi diputus pacar, merindukan seseorang yang jauh dengan kita, de.el.el .pokoknya yang bisa membuat kita galau karena dia (someone).

Cara mengatasinya sih sebenarnya tergantung orangnya sih, tapi tenang aja.nih ada beberapa tips yang mau aku share ke kalian ^_^

1. Banyakin aktivitas yang bermanfaat,positif dalam mengisi waktu luang. hal ini, untuk melupakan sejenak permasalahan yang lagi kamu hadapi / karena mikirin si dia.

2. Menyendiri kadang juga bisa membuat kita Galau,karena menyendiri tentunya kita mikir-mikir sesuatu/masalah yang lagi menerpa diri kita.itu juga karena dia. coba deh, kamu bergaul,bersosialisasi sama orang2 lingkungan sekitar kamu. itu juga untuk melupakan sejenak permasalahan yang lagi kamu hadapi / karena mikirin si dia.

3. Menghibur diri sendiri. yah terserah mau ngapain aja yang penting diri kita bisa terhibur. contoh aja ng.game, mendengarkan music ( jangan lagu yg galau2 jg kale' ) de.el.el. pokoknya sesuatu yang bisa buat kamu terhibur/bahagia/seneng.

4. Stop Ng.STALK !!!! usahain gan, jangan ng.stalk si dia mulu...itu mah cuma bikin kamu tambah galau.di era saat ini, ngga asing lagi kan jejaring sosial. entah itu di Twitter,Facebook,atau apalah. sebenarnya ini juga sulit sih, maklum, sebagai manusia kita juga diberi rasa 'penasaran' juga kan? tapi insya Allah jika kita bisa stop untuk ng.stalk si dia...kita bisa lupa sejenak juga tentang dia :)

5. Contoh disini aku ambil 'diputus pacar' . Jangan sesali apa yang terjadi, tetap ingat, kita punya Allah SWT yang selalu ada untuk kita, berdo'a pada-Nya serta bertawakkal. Disetiap kejadian, pasti selalu ada hikmah yang bisa kita petik ^_^

tips diatas, saya ambil dari hasil pembelajaran BK yang saya ikuti di sekolah dan pastinya juga kisah yang saya alami sendiri :D
maaf, baru bisa posting segitu aja :) maklum, saya blogger baru :D
Semoga tips di atas membantu agan yah... :)
komentar anda saya perlukan untuk masukan serta membangun blog saya ^_^
Terimakasih